Distribusi Royalti tahap II tahun 2023 sudah dilaksanakan pada hari Jumat 02 Februari 2024 bertempat di Graha Bhima Sakti Pancoran Jakarta Selatan. Acara pendistribusian ini mengambil tema “Distribusi Royalti Masa Depan” selain sekitar 150 anggota RAI juga hadir sebagai undangan Direktur Hak Cipta dan Desain Industri Ditjen Kekayaan Intelektual, Kertua Lembaga Manajemen Kolektif Nasional, Wakil Ketua Umum Persatuan Artis MUsik Dangdut Indonesia (PAMDI) dan Perkumpulan Anugrah Royalti Dangdut Indonesia (ARDI) serta Dewan Pengawas RAI Bpk Waskito. Acara tampak meriah dengan kehadiran artis senior Dangdut Elvi Sukaesih dan Cici Faramida yang melantunkan beberapa lagu.
Rhoma Irama dalam sambutannya menyampaikan untuk selalu menjaga kekompakan dan silaturahmi antar anggota RAI ditengah bermunculannya LMK-LMK baru.. Sampai saat ini untuk LMK Hak Cipta telah hadir dua LMK baru yaitu SNI dan Langgam Kreasi Budaya. Selan Rhoma Irama Pengurus RAI yang diwakili oleh Dewan Pengawas menyampaikan beberapa hal mengenai Kepesertaan BPJS anggota, Pemberlakuan distribusi hybrid (kesepakatan dan log sheet) dan beberapa kebijakan lainnya.